Memasang Teks Link dan Mini Banner

by AFH 0 comments



Share this post:

Kumpulblogger memang telah mendapat perhatian banyak blogger pemula, karena selain bisa menghasilkan rupiah yang lumayan, pay per unique click lokal ini mudah untuk diikuti. Salah satu pengunjung haryantoblog menanyakan Cara Pasang Teks Link dan Mini Banner Kumpulblogger.com.

Posting ini sekaligus merupakan jawaban dari pertanyaan tersebut, semoga bagi para blogger pemula yang lain artikel ini bisa memberi sedikit gambaran.

Langkah-langkah mudah memasang teks link:
1. Kunjungi situs resmi Kumpulblogger.
2. Bagi yang belum mendaftar segera daftar klik register, ikuti petunjuknya sampai selesai.
3. Setelah daftar, masuk atau login ke account dengan memasukkan alamat email dan password yang kita terima melalui email, lalu klik login.
4. Pada bagian Blogger, pilih link Tambah Blog
5. Pada kolom Tambah Blog isi kolom-kolom yang kosong sesuai dengan blog Anda
Setelah selesai klik Submit.
6. Kemudian saatnya mengambil kode iklan. Klik Script Text Advertising untuk Blog Anda.
7. Akan tampil pilihan Teks Link beserta tampilannya yang bisa kita pasang di blog kita. Caranya, blog kode iklan yang ada di dalam kolom lalu copy.
8. Buka Dasbor blogger Anda. Masuk ke layout atau tampilan.
9. Klik tambah Gadget atau add gadget dan paste teks link kumpul blogger di kolom kosong kedua, dan save.
10. Dan lihat Teks link kumpulbloger sudah bisa tampil.

Untuk mini banner, cara pasangnya langkah-langkahnya sama, hanya saja pertama kali klik link Script Mini Banner untuk blog Anda. Selamat mencoba.

Comments 0 comments

Ahmad Fadli Hasibuan
The Better Blog Author
salwa.hafizah@gmail.com

Subscribe feeds via e-mail
Subscribe in your preferred RSS reader

Subscribe feeds rss Recent Entries

Advertise


Masukkan Code ini
K1-63293A-C
untuk berbelanja di KutuKutuBuku.com

Categories

Sponsored Links

My Photos on flickr

Subscribe feeds rss Recent Comments

Technorati

Technorati
My authority on technorati
Add this blog to your faves